Saturday, 4 August 2012

Kainama: Saya Memeluk Islam karena Mencintai Yesus

Kainama: Saya Memeluk Islam karena Mencintai Yesus - REPUBLIKA.CO.ID, Dia bernama Ahmad Kainama, memeluk Islam sejak tahun lalu, tepatnya pada tanggal 26 Agustus, bulan suci Ramadhan. Ia mengucapakan syahadat di Masjid Agung Sunda Kelapa.

Ia adalah pria keturunan Ambon yang seluruh keluarganya memeluk agama Kristen. Tidak ada Kainama yang menjadi Islam," ujarnya. Itulah yang menyebabkan ia tidak diakui lagi oleh keluarga besarnya baik di Ambon maupun yang tinggal di Tanjung Priok, Jakarta hingga kini, karena keputusannya memeluk Islam.

Pria yang dulu bernama Agustinus Christovel Kainama mengaku keputusannya menjadi muslim, bukan karena ia mempelajari Al-Quran, melainkan karena ia memperdalam Injil sebagai kecintaannya kepada Yesus. Pada mulanya ia adalah sorang pendeta yang bertugas sejak 2005.

Ia bahkan pernah ke Yerussalem hingga ke Leiden untuk kuliah jurusan Liturgi Teologi, itu semua ia lakukan dengan biaya gratis yang ditanggung oleh Gereja Zebaot, Bogor, gereja di mana ia bertugas menjadi pendeta. Sekolah teologinya dibiayai oleh gereja itu mulai dari S1 di STT (Sekolah Tinggi Teologi) Jakarta, sampai menjadi orang sukses.

Mencintai Dengan Sempurna

Mencintai Dengan Sempurna - Ada sebuah kisah yang insya Allah inspiratif tentang sepasang kekasih yang saling mencintai yang pada akhirnya cinta itu menjadi indah ketika mereka berkomitmen untuk menikah menjalani gelombang kehidupan bersama-sama walau badai senantiasa menerpa, tapi cinta mereka berdua tidak pernah goyah

Si pemuda mempunyai kekasih yang cantik jelita, kecantikannya tak bisa dilukiskan oleh kata-kata, selain cantik si istri juga termasuk wanita solehah. Dia sangat rajin beribadah dan patuh kepada suaminya namun, bukan kecantikannya yang membuat si pemuda mencintai istrinya tetapi cinta karena Allah menjadi tujuannya

Pada suatu hari Si suami berpamitan kepada Istrinya untuk berdagang keluar kota selama beberapa hari. Si suami berjanji akan pulang secepatnya jika semua urusannya berjalan dengan lancar.

Katanya takut neraka, tapi aurat kok masih tetap terbuka??

Katanya takut neraka, tapi aurat kok masih tetap terbuka?? - Yah..sudah tidak hal yang tabu lagi.,seorang wanita lebih tampil pede dengan pakaian sexy daripada berbusana islami.

Ngaku.nya takut neraka,tapi aurat.nya sampai sekarang masih saja terbuka.

Kata.nya c nunggu hidayah dulu, nunggu siap dulu, nunggu akhlaq.nya baik dulu baru berjilbab. Kalau semua itu ndak datang pada selama anda hid
up, bagaimana tuh?
Pasti yang rugi anda sendiri. Coba anda bayangkan ketika sakaratul maut,posisi anda masih terbuka aurat.nya dalam berbusana?
Na'udzubillah..

Alloh telah memberikan kesempatan jauh lebih banyak agar kita mau berbenah diri, agar kita mau menutup aurat.

Thursday, 2 August 2012

Aku tak mau suamiku berdosa

Aku tak mau suamiku berdosa..
Maka ku pakai jilbabku,Berusaha menutup sempurna auratku...

Aku tak mau suamiku berdosa...
Maka ku lengkapi diriku,Dengan ajaran agama,agar dapat membedakan,Antara yang benar dan salah..

Aku tak mau suamiku berdosa,...
Lantas aku batasi pergaulanku...dengan yang bukan mahramku..

Aku tak mau suamiku berdosa....
Lantas aku menjaga diriku,agar terhindar dari fitnah manusia..

Aku tak mau suamiku berdosa...
Karena aku sayang suamiku...dan aku tak mau suamiku terpeleset Ke neraka jahanam karena diriku...

Alasan Kenapa Wanita Itu Harus Berhijab

Al-Kisah ada sebuah percakapan antara Syeikh dgn Lelaki Inggris:,
* Seorang lelaki iggris berkunjung ke Arab Saudi. Dia penasaran dengan wanita2 Islam, kemudian dia memberanikan diri bertanya kepada seorang Syeikh:

*Lelaki Inggris: "Kenapa wanita Islam tidak boleh berjabat tangan dengan Pria ?"

*Syeikh: "Bisakah kamu berjabat tangan dengan Ratu Elizabeth ?"

*Lelaki Inggris: "Oh tentu tidak bisa, hanya orang-orang tertentu saja yg bisa berjabat tangan dengan Ratu."

*Syeikh tersenyum sambil menjawab: "Tahukah kamu, wanita2 kami kaum muslimin adalah para Ratu, dan Ratu tidak boleh berjabat tangan dengan pria manapun yg bukan mahrom baginya"

*Lelaki Inggris bertanya kembali: "Terus kenapa juga wanita Islam itu harus berhijab ?"